MOU Sahabat Madrasah MTs Negeri 1 Pati dengan MI Salafiyah Tajungsari

MTs Negeri 1 Pati dengan penuh semangat menyerahkan Surat Keputusan (SK) Memorandum of Understanding (MOU) 'Sahabat Madrasah' kepada MI Salafiyah Tajungsari, Kecamatan Tlogowungu, Kabupaten Pati.
Langkah positif ini diharapkan akan membawa berkah dan kemajuan bagi kedua madrasah, semoga kedepannya lebih baik bersama dengan kolaborasi yang erat 🌟

Tajungsari, 29 November 2023 
#SahabatMadrasah 
#PatiBerkembang
#HebatBermartabat 

Kepala MI Salafiyah Tajungsari 
Hj. Maslahah, S.Pd.I., M.Pd.I 
196602011989032003 

Kepala MTsN 1 Pati 
H. Ali Musyafak, S.Ag. M.Pd.I
19670606 199003 1 002 
_______
_______

patinewscom - Sukseskan Program Sahabat Madrasah, Kepala MTsN 1 Pati Tandatangani Dua MoU

Pati - Dalam rangka mensukseskan program Sahabat Madrasah, Kepala MTsN 1 Pati, Ali Musyafak, kembali melakukan penandatanganan MoU. Kali ini dengan dua madrasah sekaligus yang ada di wilayah Kabupaten Pati. Adalah MI Darussalam Purwosari Tlogowungu dan MI Salafiyah Tajungsari Tlogowungu. Penandatanganan berlangsung di madrasah setempat pada Rabu (29/22).

Sahabat madrasah adalah sebuah program pembeda dari Kanwil Kemenag Provinsi Jateng yang digulirkan Kakanwil sejak Agustus 2020 dengan tujuan meningkatkan pemerataan kualitas pendidikan madrasah.

"Program sahabat madrasah ini merupakan inisiasi dari bapak Kakanwil di tahun 2020 lalu. Jadi, konsepnya madrasah yang sudah baik menularkan kebaikannya kepada madrasah yang belum baik sehingga kualitas madrasah akan merata bahkan meningkat dengan cepat dan tepat," jelas Syafak mengawali sambutannya di dua madrasah tersebut.

Lebih lanjut ia memaparkan, meningkatnya kualitas madrasah ditentukan oleh beberapa faktor, antara lain warga madrasah harus siap menjadi uswatun hasanah dan siap menjadi pelayan, melakukan sesuatu dengan istiqomah, membentuk super tim untuk menjadi yang pertama, terbaik, dan berbeda, serta yang paling sederhana adalah kemauan seluruh civitas akademika untuk menangkap sebuah peluang.

"Jadi, kunci sederhananya itu MAU, yaitu Mulai dengan niat yang baik dan ikhlas, Aksi dengan proses yang baik, dan Usaha dengan doa mengharap rahmat serta syafa'at. Di sini MTsN 1 Pati hanya bisa memberi semangat. Jika tidak diiringi kemauan dan semangat dari dalam diri panjenengan akan sulit terwujud," ungkap Syafak.

"Silahkan yang baik dari madrasah kami di ATM, amati, tiru, dan modifikasi. Sosial media madrasah dihidupkan, karena dengan itu madrasah kita akan dikenal oleh masyarakat luas. Semua kegiatan yang positif dipublikasikan, siapa tau bisa menginspirasi madrasah lain, yang akhirnya bermanfaat. Jadi, jangan hanya membangun madrasah yang berprestasi saja tetapi membangun madrasah yang barokah, manfa'at, dan istiqomah," pesannya.

_____
_____
Official Social Media Yayasan Pendidikan Islam As-Salafiyah Tajungsari :
📸Instagram : @ypiassalafiyah 
📃Facebook : YPI As-Salafiyah Tajungsari 
📞Admin : 085158866910 
🌏Website : www.salafiyahtajung.sch.id